Hubungan Dukungan Suami pada Ibu Hamil dengan Kunjungan ANC di Klinik Siti Kholijah Medan Tahun 2018
Abstract
Pendahuluan; Asuhan kehamilan suatu pelayanan yan diberikan pada ibu hamil untuk memonitor, mendukung kesehatan ibudan mendektesi apakah ibu hamil normal atau bermasalah. Minimal kunjungan antenatal care 4 kali. Berdasarkan hasil survei awal yang dilakukan peneliti di Klinik Siti Kholijah Medan pada bulan Maret tahun 2018, terdapat 35 ibu hamil, 16 ibu hamil yang lengkap melakukan kunjungan ANC, dan 19 ibu hamil tidak lengkap melakukan kunjungan ANC dikarenakan kurangnya dukungan suami dalam bentuk dukungan emosional pada ibu untuk melakukan kunjungan ANC. Tujuan; Tujuan peneliti yaitu untuk mengetahui hubungan dukungan suami Pada Ibu Hamil Trimester III Dengan Kunjungan ANC di Klinik Siti Kholijah tahun 2018. Metode; Desain penelitian ini bersifat survei analitik dengan pendekatan cross sectional yang bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan suami pada ibu hamil dengan kunjungan ANC di Klinik Siti Kholijah Hsb Tahun 2018. populasi penelitian sebanyak 35 ibu hamil di Klinik Siti kholijah Hsb Medan Tahun 2018. Sampel penelitan dengan total population sebanyak 35 orang ibu hamil. Hasil; Hasil penelitian ini dengn uji stastistik menggunakan uji Chi-square diperoleh nilai p-value 0,012<α0,05. Menunjukkan bahwa didapatkan hubungan signifikan antara dukungan suami pada ibu hamil dengan kunjungan ANC di Klinik Siti Kholijah Hsb Medan Tahun 2018. Kesimpulan; Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan dukungan suami pada ibu hamil dengan kunjungan ANC di Klinik Siti Kholijah Hsb Medan 2018.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Keintjem F, Losu F. Faktor–Faktor yang Berhubungan dengan Motivasi Ibu Hamil Melakukan Kunjungan Antenatal Care di Puskesmas Kauditan Kecamatan Kauditan Kabupaten. JIDAN-Jurnal Ilmu … [Internet]. 2015;34(1):
Yunisiah R El. Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil pada Antenatal Care di BPM Murtini Margorejo Gedangan Cepogo Boyolali Karya Tulis Ilmiah. 2015;
Xanda AN. Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kunjungan Antenatal Care (Di Puskesmas Candipuro Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2014). J Kebidanan Adila Bandar Lampung. 2015;
Romauli S. Buku Ajar Askeb I: Konsep Dasar Asuhan Kehamilan. Yogyakarta Nuha Med. 2015;
Husnah M. Hubungan Dukungan Suami pada Ibu Hamil dengan Kunjungan Antenatal Care di Rumah Bersalin Hadijah Medan Mahdalin. 2014;(X):1–5.
Sleman PG. Ibu Hamil Dalam Menghadapi Persalinan di Puskesmas Gamping 1 Sleman. 2017;
KEMENKES-RI. Infodatin-Ibu_4.Pdf. 2014.
Kesehatan K, Indonesia R. Profil Kesehatan Indonesia. 2015.
Surjantini S. Provinsi Sumatera Utara Tahun 2014. Kusta. 2014;35.
Zein H. Profil Kesehatan Indonesia. 2016;6–9.
Iman Muhammad, S.E, S.Kom, MM M.Kes. Panduan Penyusunan Karya Tulis Ilmiah Bidang Kesehatan Menggunakan Metode Ilmiah. Bandung; 2016.
Lia Mulyanti, Mudrikatun S. Hubungan dukungan suami pada ibu hamil dengan kunjungan anc di rumah bersalin bhakti ibi. (44):27–33.
Siringo-Ringo A. Pengetahuan Ibu Hamil dan Motivasi Keluarga dalam Pelaksanaan Antenatal Care Di Puskesmas Ujung Batu Riau. J Keperawatan Holistik [Internet]. 2012;
Kensu aa. Hubungan Pengetahuan dan Dukungan Suami dengan Antenatal Care pada Ibu Hamil di Puskesmas Mekar. 2018;
Susanto J, Ode AA, Suriani C. Faktor Yang Berhubungan dengan Pemeriksaan Antenatal Care (Anc) Kunjungan 1 – Kunjungan 4 (K1 – K4) pada Ibu Hamil di RSUD Kota Kendari Tahun 2016. Fak Kesehat Masy Univ Halu Oleo. 2016;4:4.
Usman FR, Kundre RM OF. Perbedaan Tingkat Kecemasan Ibu Hamil Menghadapi Persalinan dengan Kepatuhan Antenatal Care (ANC) di Puskesmas Bahu Kota Manado. Ejournal Keperawatan (e-Kp). 2016;4 (1):1–7.
DOI: https://doi.org/10.33085/persepsi.v2i2.4967
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Sponsored/Supported by:
Contact Person:
Jl. Kapten Sumarsono 107, Helvetia, Medan, Sumatera Utara - 20124, Indonesia.
Hp: +6282162165553. Tel/Faks: (061) 42084606