Analisis Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil dengan Kepatuhan Ibu dalam Pemeriksaan Triple Eliminasi

Sri Juliani, Utary Dwi Listiarini, Yuka Oktafirnanda, Leiya Safana

Abstract


Pendahuluan: kondisi ibu hamil perlu untuk mendapatkan perhatian demi kesejahteraan ibu dan bayi yang di kandungnya. Risiko penularan HIV/AIDS dari ibu ke anak sebesar 20%-45%, sifilis 69-80%, dan hepatitis B lebih dari 90%. Penyakit infeksi seperti infeksi HIV, hepatitis B dan sifilis yang dapat ditularkan dari ibu ke janin melalui masa kehamilan, persalinan dan menyusui, serta dapat menyebabkan penyakit, kecacatan, dan kematian, sehingga berdampak buruk terhadap kelangsungan hidup dan kualitas hidup anak. Tujuan: penelitian untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu hamil dengan kepatuhan ibu dalam pemeriksaan triple eliminasi. Metode: penelitian ini bersifat analitik dengan pendekatan cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini seluruh ibu hamil yang melakukan kunjungan. Jumlah sampel sebanyak 32 ibu hamil ditentukan dengan menggunakan teknik total sampling. Analisa terdiri dari univariat dan bivariate yang dilakukan dengan proses komputerisasi. Hasil penelitian didapatkan bahwa pengetahuan ibu berada pada kategori baik (46,9%), sikap ibu berada pada kategori positif (53,1%) dan kepatuhan ibu dalam pemeriksaan triple eliminasi berada pada kategori patuh (56,3%). Hasil analisis statistik menggunakan uji chi-square didapatkan ada hubungan pengetahuan ibu hamil dengan kepatuhan ibu dalam pemeriksaan triple eliminasi dengan nilai p value= 0,028 < α= 0,05 dan ada hubungan pengetahuan ibu hamil dengan kepatuhan ibu dalam pemeriksaan triple eliminasi dengan nilai p value= 0,036 < α= 0,05. Kesimpulan: dapat disimpulkan ada hubungan pengetahuan dan sikap ibu hamil dengan kepatuhan ibu dalam pemeriksaan triple eliminasi.

Keywords


Pengetahuan, Sikap, Kepatuhan, Triple Eliminasi, Ibu Hamil

Full Text:

PDF

References


Wiyayanti RS, Sutarno M. Determinan Terlaksananya Pemeriksaan Triple Eliminasi pada Ibu Hamil di Wilayah Puskesmas Wanajaya Cibitung Bekasi Periode Januari-Juni Tahun 2023. J Soc Sci Res. 2023;3(3):10457–66.

Liana P, Patricia V, Ieawi C, Ienawi C. Prevalensi Kejadian Penyakit Menular Seksual (HIV, Hepatitis B, Hepatitis C, dan Sifilis) pada Wanita Penjaja Seks di Palembang. Sriwij J Med. 2018;1(2):101–7.

Hasanah NF. Determinan Kejadian Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) di Indonesia. [Disertasi]. Repository Universitas Islam Negeri Sumatera Utara; 2021.

Kemenkes RI. Profil Kesehatan Indonesia. Jakarta : Kementrian Kesehatan Republik Indonesia; 2022.

Nasution HS. The Relationship between Mother’s Knowledge and The Triple Elimination Examination of Pregnant Women at Puskesmas Sei Agul District West Medan. J Edu Heal. 2023;14(2):800–6.

Irmawati, Christine Vita G.P ZR. Determinant of Utilization of Voluntary Counselling and Testing (VCT) Service in Pregnant Women in Work Area of Langsat Health Center Pekanbaru City. Cabi Digit Libr. 2020;6(3):335–41.

Azizah N, Adethia K, Damanik LP, Sinaga R, Pitaloka D. The Relationship Behavior of Pregnant Women to The Utilization of Triple Elimination Examination in Puskesmas Kuala Bangka Kab. Labuhan Batu Utara. Int J Midwifery Res. 2022 Aug;2(1).

Nurlaila, Sari A. Hubungan Pengetahuan, Motivasi dan Dukungan Keluarga Ibu Hamil dengan Kepatuhan Pemeriksaan Triple Eliminasi di Puskesmas Mekarjaya Pandeglang. J Mother Child Heal Concerns. 2021;1(2):65–72.

Daraqthni R, Aisyah RD. Studi Kasus pada Ibu Hamil dengan Risiko Tinggi. In: Prosiding University Research Colloquium. Pekalongan, Jawa Tengah: LPPM Universitas Muhammadyah Pekalongan; 2023. p. 1497–501.

Mardhiati R. Variabel Pengetahuan dalam Penelitian Kesehatan Masyarakat. J Sos dan Hum. 2022;7(1):163–71.

Andina Candra Dewi M NA. Hubungan Pengetahuan Ibu Hamil dengan Kepatuhan Pemeriksaan Triple Eliminasi di Unit Pelaksana Teknis Daerah Puskesmas I Mendoyo. [Thesis]. Repository Poltekkes Kemenkes Denpasar; 2021.

Nelita Sari SH, Ma’rifah AR, Triana NY. Pengaruh Pemberian Pendidikan Kesehatan HIV pada Ibu Hamil terhadap Pengetahuan dan Sikap Ibu di Puskesmas Ajibarang I. J Inov Penelit. 2022;5(3):6375–81.

Zumaroh Z. Evaluation of Surveillance of Dengue Fever Cases in The Public Health CentreoOf Putat Jaya Based on Attribute Surveillance. J Berk Epidemiol. 2015;3(1):82–94.

Nurlaelasari E. Pengetahuan, Sikap, Dukungan Keluarga dan Hubungannya dengan Perilaku Melengkapi Imunisasi Dasar Lengkap pada Bayi Usia 0-11 Bulan. Indones J Midwifery Sci. 2024;3(3):475–85.

Yuni Aristadewi NK. Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil dengan Pemeriksaan Triple Eliminasi di Puskesmas Manggis 1. [Thesis]. Repository Poltekkes Kemenkes Denpasar; 2022.

Wawan A, Dewi M. Teori dan Pengukuran Pengetahuan, Sikap dan Perilaku Manusia. Yogyakarta: Nuha Medika; 2018.




DOI: https://doi.org/10.33085/jbk.v7i3.6258

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Jurnal Bidan Komunitas

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Sponsored/Supported by:

                     

Contact Person: Wardiah Suryani

Midwifery Department, Faculty of Pharmacy and Health, Institut Kesehatan Helvetia, Medan, Indonesia.

Jl. Kapt Sumarsono 107, Helvetia, Medan Helvetia, Medan, Sumatera Utara - 20124.

Call/WA : +6281993662783. Telp : (061) 42084106

email : bidankomunitas@helvetia.ac.id