Faktor Risiko Diabetes Mellitus pada Wanita Usia Reproduktif di Wilayah Kerja Puskesmas Langsa Lama Kota Langsa, Aceh

Wardiah Wardiah, Esi Emilia

Abstract


Penyakit Tidak Menular (PTM) menjadi penyebab utama kematian secara global, salah satunya yaitu penyakit diabetes mellitus yang prevalensinya beranjak naik dari tahun ke tahun. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh umur, riwayat keluarga, pengetahuan tentang diabetes mellitus, aktivitas fisik, hipertensi, pola makan, obesitas, stres, dan kadar kolesterol terhadap diabetes mellitus pada wanita usia reproduktif di Puskesmas Langsa Lama Kota Langsa. Penelitian ini menggunakan rancangan survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan dari bulan Agustus 2016 – Maret 2017. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 98 responden. Hasil uji Binary Logistic menunjukkan bahwa ada pengaruh umur dengan nilai OR=4,568, pengaruh riwayat keluarga dengan nilai OR=3,264, pengaruh pola makan dengan nilai OR=2,758, dan pengaruh IMT dengan nilai OR=3,340 dengan diabetes mellitus di Wilayah Kerja Puskesmas Langsa Lama. Kepada tenaga kesehatan Puskesmas Langsa Lama Kota Langsa agar dapat meningkatkan pengetahuan penderita maupun bukan penderita diabetes mellitus sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat.


Keywords


Faktor Risiko; Wanita Usia Reproduktif; Diabetes Mellitus

Full Text:

PDF

References


Fadila I. Relasi Perilaku Sedentari, Gizi Lebih, dan Produktivitas Kerja Masyarakat Perkotaan. 2016;

Darusman D. Perbedaan Perilaku Pasien Diabetes Mellitus Pria dan Wanita dalam Mematuhi Pelaksanaan Diet. Ber Kedokt Masy. 25(1):31.

Kesehatan K, RI KK. Riset kesehatan dasar. Jakarta Badan Penelit dan Pengemb Kesehat Dep Kesehat Republik Indones. 2013;

Dinas Kesehatan. Dinas kesehatan. Langsa; 2012.

Lama PL. PLL. Langsa;

Chandra ZF, Suyanto TR. Faktor-Faktor Risiko Pasien Diabetes Melitus. Ber Kedokt Masy. 2012;23(3):142.

Martha A. Analisis faktor-faktor risiko yang berhubungan dengan penyakit diabetes mellitus pada perusahaan x. FKM UI. 2012;

Suiraoka IP. Penyakit Degeneratif. Yogyakarta Nuha Med. 2012;45–51.

Frankilawati DAM. Hubungan Antara Pola Makan, Genetik Dan Kebiasaan Olahraga Terhadap Kejadian Diabetes Melitus Tipe II Di Wilayah Kerja Puskesmas Nusukan, Surakarta. Universitas Muhammadiyah Surakarta; 2014.

Wicaksono RP. Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Diabetes Melitus Tipe 2 (Studi Kasus di Poliklinik Penyakit Dalam Rumah Sakit Dr. Kariadi. Faculty of Medicine; 2011.

Syamiyah N. Faktor Risiko Kejadian Diabetes Mellitus Tipe 2 Pada Wanita di Puskesmas Kecamatan Pesanggrahan Jakarta Selatan Tahun 2014. 2017;

Lingga L. Bebas diabetes tipe-2 tanpa obat. AgroMedia; 2012.

Widyasari N. Relationship of Respondent’s Characteristic with The Risk of Diabetes Mellitus and Dislipidemia at Tanah Kalikedinding. J Berk Epidemiol. 2017;5(1):130–41.

Anto A, Sudarman S, Manggabarani S. The Effect Of Counseling to Modification the Lifestyle On Prevention Of Obesity In Adolescents. Promot J Kesehat Masy. 2017;7(2):99–106.

Dewi ABFK. Menu Sehat 30 Hari untuk Mencegah dan Mengatasi Diabetes Mellitus. AgroMedia; 2009.

Tjahjadi V. Mengenal, Mencegah, Mengatasi Silent Killer Diabetes. Semarang: Pustaka Widyamara. 2002;

Putri NHK, Isfandiari MA. Hubungan Empat Pilar Pengendalian DM Tipe 2 dengan Rerata Kadar Gula Darah. J Berk Epidemiol I. 2013;234–43.

Trisnawati S. Faktor risiko diabetes mellitus tipe 2 pasien rawat jalan di Puskesmas Wilayah Kecamatan Denpasar Selatan. Public Heal Prev Med Arch. 2013;1(1).

De Sousa MMJ, Danawati CW, Drg Th Baning Rahayujati MK. Faktor Yang Berhubungan Dengan Diabetes Mellitus Tipe 2 Pada Usia Dewasa Di Kabupaten Kulon Progo. Universitas Gadjah Mada; 2016.

Damayanti S. Diabetes Mellitus dan Penatalaksanaan Keperawatan. Yogyakarta Nuha Med. 2015;

Marewa LW. Kencing Manis (Diabetes Mellitus) di Sulawesi Selatan. Yayasan Pustaka Obor Indonesia; 2015.

Kurniali PC. Hidup Bersama Diabetes: Mengaktifkan Kekuatan Kecerdasan Ragawi untuk Mengontrol Diabetes dan Komplikasinya. Jakarta, Gramedia; 2013




DOI: https://doi.org/10.33085/jkg.v1i3.3975

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Sponsored/Supported by:

                     

Contact Person:

Hasanah Pratiwi Harahap
Department of Magister of Public Health, Faculty of Public Health, Institut Kesehatan Helvetia.
Jl. Kapt Sumarsono 107, Helvetia, Medan, Sumatera Utara - 20124, Indonesia.
Hp: +6282 3659 99629. Tel/Faks: (061) 42084606
Email: kesehatanglobal@helvetia.ac.id.